.

Cara Mengatasi Your Connection is Not Secure pada website

Komentar
Cara Mengatasi Your Connection is Not Secure pada website

Mungkin Anda pernah mencoba membuka
sebuah website dan mendapat pesan Your Connection is Not Secure. Apa sebenarnya arti dari pesan ini? Kenapa Anda mendapatkan pesan ini? Lalu bagaimana cara mengatasinya? Nah, di artikel kali ini kami akan membahas semua pertanyaan di atas.
Arti “Your Connection is Not Secure”

Pada dasarnya, pesan Your Connection is Not Secure akan muncul jika terjadi SSL error. SSL atau secure sockets layer biasa digunakan untuk menjaga keamanan dan privacy informasi yang Anda masukkan ke sebuah website.

Secure connection, atau website yang dimulai dengan https:// di depannya, memiliki arti bahwa website tersebut memiliki sertifikasi yang valid dan memiliki enskripsi yang kuat untuk melindungi data-data Anda. Jadi, kalau kita mendapat pesan Your Connection is Not Secure, ada kemungkinan bahwa website ini tidak terverifikasi atau tidak memiliki sertifikasi yang valid dan juga tidak memiliki enskripsi yang cukup kuat untuk melindungi privacy Anda. Biasanya, website yang dianggap kurang aman adalah website yang dimulai dengan http://.

Jika Anda membuka sebuah website dan Anda mendapat pesan seperti ini, Anda tentu perlu berhati-hati. Tetapi jika Anda mengalami error ini ketika Anda mencoba mengakses beberapa website popular seperti Google, Facebook, Bing, dan sebagainya, Anda bisa mencoba beberapa cara di bawah ini.

Cara Mengatasi “Your Connection is Not Secure”

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi your connection is not secure.
Hapus browsing history browser Anda

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menghapus browsing history di browser Anda. Anda bisa melakukan ini dengan masuk ke menu, pilih history dan clear browsing data. Kemudian pilih all dan klik tombol clear. Setelah itu, masuk ke pilihan settings dan coba cari bagian change proxy. Buka tab security and privacy kemudian pilih level medium. Setelah itu, tutup browser Anda dan buka kembali. Coba akses kembali website yang tadi Anda buka. Coba lihat apakah mereka masih menampilkan pesan “Your Connection is Not Sure”.

Bagi Anda yang tidak terlalu tech-savvy mungkin bingung bagaimana langkah ini bisa membantu? Pada dasarnya, ketika Anda membrowsing internet dan mengunjungi website, Anda sebenarnya mendownload copy dari konten itu, seperti misalnya gambar, ke komputer Anda. Jadi ketika Anda membuka website yang sama, web browser akan menggunakan copy-an ini agar website ini loading lebih cepat untuk Anda. Ini juga dikenal dengan istilah caching.

Ini akan membuat waktu memuat halaman lebih cepat, tetapi dapat memblokir hard disk Anda dengan file sementara yang tidak dibutuhkan. Ada kemungkinan untuk menyingkirkan file-file ini bersama dengan data browsing seperti history, download history, cookies bersama dengan file lain untuk menyediakan ruang drive.
Coba akses website dengan private mode

File data digunakan oleh komputer Anda untuk berbagai tujuan. Mulai dari menyimpan history website yang Anda kunjungi sampai menyimpan berbagai preference di file small text yang diketahui sebagai cookies. Private mode memang menghapus kebanyakan komponen data pribadi agar mereka tidak tertinggal di akhir sesi. Saat Anda mengakses website dengan menggunakan private mode, tidak ada yang bisa melihat aktivitas Anda. Tetapi data bookmarks dan download Anda akan tetap tersimpan. Private mode tidak menyimpan cookies, data website, browsing history, dan informasi yang Anda masukkan ke formulir.

Oleh karena itu, jika Anda menerima pesan Your Connection is Not Secure, coba akses kembali websitenya dengan private mode. Anda bisa dengan mudah melakukan ini dengan menekan tombol Ctrl + Shift + P di keyboard. Semua tab baru di private window juga akan dibuka tetap private.
Coba jangan non-aktifkan scanning protocol SSL di setting antivirus Anda untuk sementara waktu

Cara lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan menon-aktifkan fitur scanning protocol SSL yang ada pada setting-an antivirus Anda. Langkah ini sebenarnya lebih digunakan untuk melihat apakah masalah ini muncul karena antivirus dan konflik data enskripsi. Jika memang setelah Anda mematikan scanning protocol SSL dan Anda bisa mengakses kembali website Anda, berarti ini memang masalahnya. Tetapi, masih ada yang harus Anda lakukan. Coba hapus history browsing firefox Anda. Selain itu, coba install versi terbaru Mozilla Firefox, software anti-virus, dan operating system (OS) nya sendiri. Setelah Anda menyelesaikan semua langkah di atas, coba nyalakan kembali scanning protocol SSL Anda di setting antivirus.
Cek Tanggal dan Waktu (Date and Time)

Jika Anda percaya bahwa website yang Anda akses aman, Anda mungkin bisa mengecek setting tanggal dan waktu pada windows Anda karena mungkin saja sertifikat keamanan website tersebut sudah melewati masa berlaku. Jika tanggal dan waktunya salah, Mozilla Firefox dapat mengira bahwa sertifikat keamanannya sudah expire. Kalau memang ini yang terjadi, maka Anda perlu mengupdate settings tanggal dan waktu Anda.

Kalau setting tanggal dan waktu Anda ada pada “set time automatically”, coba matikan. Kemudian atur tanggal dan waktunya secara manual. Setelah itu, coba restart mozilla firefox Anda dan lihat apakah Anda masih mendapatkan pesan “Your Connection is Not Secure”.

Data-data sertifikat yang korup biasanya suka muncul ketika file di folder profil Anda, dimana sertifikat cert8.db tersimpan, mengalami kerusakan. Hapus file ini dan biarkan Firefox memperbarui file ini. Jika website yang ingin Anda akses memiliki enskripsi yang lemah, Anda akan diberi pilihan untuk meloading website tersebut dengan beberapa pilihan. Anda perlu ingat bahwa website yang asli tidak akan meminta Anda untuk melewati sertifikat dan jika mereka melakukan itu, maka Anda perlu check apakah website tersebut sedang berusaha melakukan phishing atau apakah website itu adalah website palsu.
Restart router Anda

Ada kemungkinan router bisa menyebabkan pesan “Your connection is not secure” dan perlu di-restart. Jadi matikan router Anda, kemudian nyalakan kembali. Setelah itu, coba akses kembali website tersebut untuk melihat apakah Anda masih menerima pesan yang sama. Kalau iya, Anda bisa mencoba cara-cara lainnya.
Scan komputer Anda untuk mendeteksi malware

Malware atau virus komputer juga bisa menjadi faktor munculnya pesan ini di browser Firefox Anda. Oleh karena itu, ada baiknya Anda melakukan scan full-system dan melihat apakah ada malware di system Anda. Anda bisa menggunakan antivirus untuk melakukan ini.

Kesimpulannya adalah :
Di artikel ini, kami sudah membahas beberapa cara mengatasi your connection is not secure. Semoga salah satu cara di artikel ini bisa membantu Anda mengatasi munculnya pesan connection is not secure saat Anda membrowsing website.
Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 comments:

Post a Comment

http://www.laptopkalimantan.com - copy right power of : www.laroslaptop.com. Powered by Blogger.

Popular Posts